Jump To Top
BACK TO
TOP





Saya Ucapkan Selamat Datang Di GoKlik-Information Jelajahi Informasi disini karena banyak informasi menarik dan layak untuk anda baca Terima kasih telah berkunjung
News Update :

Atlet Buta Itu Akhirnya Bisa Melihat Semua Medali Emasnya


NNP/"PRLM"
CITRA sinar-X yang memperlihatkan posisi chip bionik di dalam tengkorak.*
 
Go Klik-Info, LONDON, - Dia memenangkan lebih dari 50 medali renang untuk negaranya, namun Tim Reddish hanya bisa menatap sebagian kecil medali kebanggaannya. Didiagnosis dengan penyakit retinitis pigmentosa pada usia 31 tahun, mantan atlet paralimpik ini benar-benar buta 17 tahun yang lalu.

Namun berkat pemasangan mata bionik, atlet renang yang kini telah berusia 55 tahun dapat melihat seluruh kejayaannya dari seluruh medali yang pernah dia raih.

Tim Reddish, saat ini ketua British Paralympic Association, menggambarkan bagaimana sebuah chip retina revolusioner, memungkinkan dia melihat bentuk dan membaca permukaan jam.
Prosedur delapan jam untuk implan retina buatan ini membawa harapan bagi ribuan orang yang menderita kondisi yang sama.

Reddish OBE
Biaya pemasangan implan ini mencapai 100.000 poundsterling per pasien, dan didasarkan pada upaya-upaya sebelumnya untuk menghasilkan mata bionik yang menggunakan kamera dan pemancar yang terhubung dengan sepasang kacamata sebagai relay ke retina buatan.

Reddish adalah salah seorang dari sembilan pasien buta di Inggris yang mengambil bagian dalam uji coba chip ini di Oxford University Eye Hospital dan King's College Hospital, London.
Dia mengatakan saat petugas medis mengaktifkan chip-nya: "Seolah-olah pertandingan telah dimulai dengan nyala di ruangan gelap, itu luar biasa."

"Dalam tes laboratorium, ketika ada benda di atas meja, dengan pencahayaan terang, saya dapat memberitahu Anda berapa banyak benda itu, dan bisa membaca seluruh angka pada permukaan jam," tambahnya seperti dikutip Daily Mail.

"Untuk dapat melihat bahkan dengan samar pada medali yang pernah aku raih adalah pencapaian yang hebat dan begitu berarti bagi saya."

Chip ini dikemas dengan 1.500 panel peka cahaya, menghasilkan gambar piksel yang dibantu oleh 'penguat', tersimpan di dalam kepala belakang telinga. Setiap piksel meniru fungsi dari batang fotoreseptor dan sel kerucut pada mata.

Robert MacLaren, konsultan ahli bedah retina yang terlibat dalam percobaan ini, mengatakan: "Teknologi ini telah membuktikan, adalah mungkin untuk mengembalikan penglihatan beberapa orang yang sebelumnya benar-benar buta. Ini adalah langkah maju yang besar, tetapi masih ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan."

Ujicoba ini didanai oleh hibah dari Departemen Kesehatan Inggris, sementara produsen chip Jerman, Retina Implan AG juga menyediakannya secara cuma-cuma.

***Jangan Lupa komentarnya Ya!!!***
***Terima Kasih***

Artikel Terkait:

Berita dan Informasi menarik lainnya Lihat Selengkapnya di + INDEKS BERITA
Share : Share Detail
0 Comments
Tweets
Komentar

Tidak ada komentar:

Berikan Komentar Anda

 
Support : Creating Website Praburakka
Copyright © 2012. Go Klik Information - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger